pam-jaya-berikan-layanan-air-minum-gratis-di-lebaran-betawi-uGRpZ

PAM JAYA BERIKAN LAYANAN AIR MINUM GRATIS DI LEBARAN BETAWI

PAM JAYA sebagai salah satu BUMD Provinsi DKI Jakarta, ikut mendukung acara Lebaran Betawi dengan menyediakan layanan air minum gratis di 3 titik dengan drinkable fountain (water dispenser) dan 2 unit mobil tangki kapasitas masing-masing 4.000 liter.

Sejak dibuka pada tanggal 28 juli 2017, layanan air minum gratis PAM JAYA di Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan banyak dimanfaatkan oleh pengunjung, rata-rata perhari setiap fountain menghabiskan 500-700 gelas. Bahkan, Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat juga turut memanfaatkan fasilitas fountain tersebut.

"Hampir setiap tahun kami berpartisipasi dengan mengirimkan bantuan air pada acara Lebaran Betawi, tahun ini ada 3 fountain air minum dan 2 mobil tangki" ujar Erlan Hidayat selaku Direktur Utama PAM JAYA, di Jakarta, Minggu (30/7/2017).

Menurutnya, ketiga fountain air minum itu mengambil sumber air baku dari sumur yang berada dilokasi Perkampungan Budaya Betawi, dengan terlebih dahulu dilakukan pengecekan kualitas air oleh Laboratorium PAM JAYA untuk menjaga kualitas air yg dihasilkan. RBR

Sumber http://www.rri.co.id/jakarta/post/berita/418019/layanan_publik/pam_jaya_berikan_layanan_air_minum_gratis_di_lebaran_betawi.html

Share this Post

Komentar (0)

Tinggalkan Komentar