air-bersih-dan-sanitasi-masih-bermasalah-wKmQk

AIR BERSIH DAN SANITASI MASIH BERMASALAH

“ Saat ini, akses pada air minum bersih mencapai 70 persen dan akses sanitasi layak 64 persen,” ujar “Sekertaris Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Rina Agustin Indriani dalam dialog Indonesia Urba Water, Sanitation, and Hygiene (IUWASH), “ Ketersediaan Air Bersih dan Sanitasi dalam Perspektif Media”, Rabu (11/5), di Jakarta. Turut berbicara wartawan senior Maria Hartiningsih, Redaktur Pelaksana Republika Subroto, Produser 360 Metro TV Amanda Valani, dan Redaktur Humaniora Media Indonesia Soelistijono. Penasehat Senior Sanitasi Program IUWASH Lutz Kleeberg menyatakan, Indonesia masih butuh 40 juta septic tank untuk mencapai sanitasi layak 100 persen. Dana yang dibutuhkan Rp 120 triliun, yang sulit dicapai jika hanya mengandalkan pemerintah.(C01)

 

Sumber : Kompas

Share this Post

Komentar (0)

Tinggalkan Komentar